tegursapanews - Kata Hieroglif berasal dari kata sifat dalam bahasa Yunani, yaitu hieroglyphikos; gabungan dari hieros 'keramat atau suci, dan ukiran pahatan atau glyphs kata glyphs sendiri merujuk pada grammata, Kesusastraan ukir pahat.
Kata hieroglyph dalam bahasa Inggris dijadikan kata benda, menggantikan arti kata Hieroglif yang sebenarnya. Yang seharusnya, seperti dalam kalimat sebelumnya, kata hieroglyphic merupakan sebuah kata sifat, namun sering terjadi kekeliruan dalam penggunaan kata hieroglyph sebagai sebuah kata benda.
Hieroglif adalah sistem tulisan formal yang digunakan masyarakat Mesir kuno yang terdiri dari kombinasi elemen logograf dan alfabet. Hieroglif Mesir merupakan salah satu sistem tulisan paling tua yang dikenal manusia.
Beberapa dari tulisan tersebut berasal dari tahun 3000 SM, dan telah digunakan oleh bangsa Mesir selama lebih dari 3000 tahun. Masyarakat Mesir menggunakan hieroglif kursif untuk sastra keagamaan pada papirus dan kayu.
Adapula variasi formal tulisan yang lebih kecil, yang disebut hierarki dan Demotik, namun secara teknis tulisan tersebut bukan merupakan hieroglif.
Berdasar kamus, arti hieroglif adalah tulisan dan abjad Mesir Kuno, yang terdiri atas 700 gambar dan lambang. Dalam bentuk manusia, hewan, atau benda; dan lambang tulisan (menyerupai gambar paku) yang bersifat rahasia atau teka teki yang sukar dibaca atau dipahami maknanya.
Disebut hieroglif karena ketika orang Yunani pertama kali melihat tulisan itu, mereka yakin bahwa tulisan tersebut merupakan tulisan pendeta yang memiliki makna dan tujuan yang suci.
Bersambung....