Notification

×

Iklan

Iklan

67 (Enam Puluh Tujuh) Arsitektur Bangunan

| November 26, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-11-27T04:50:04Z
tegursapanews -  Peninggalan bangunan Mesir yang terkenal adalah Piramida dan Kuil. Kedua bangunan itu erat kaitannya dengan kehidupan keagamaannya bangsa Mesir. 

Piramida dibangun untuk tempat pemakaman Firaun. Arsitek terkenal pembuat Piramida adalah Imhotep. Bangunan ini biasanya memiliki kamar bawah tanah, pekarangan, dan Kuil kecil di bagian luarnya. 

Tiang-tiang dan dindingnya dihiasi dengan hiasan yang indah. Di bagian dalam terdapat lorong-lorong, lubang angin, dan ruang jenazah Raja. 

Di depan Piramida terdapat spina, yaitu patung singa berkepala manusia. Fungsi spinx adalah penjaga Piramida. 

Piramida terbesar adalah makan firaun Khufu atau Cheops di Giza. Tinggi Paramida ini mencapai 137 meter. Selain Khufu, di Giza terdapat piramida Khafra atau Chefren dan Piramida Menkaura. Di Sakkara terdapat Paramida Firaun Djoser. 

Selain Piramida, apakah ada tempat pemakaman yang lain di Mesir? Berdasarkan penggalian di daerah El Badari, ditemukan pemakaman yang disebut Hocker bestattung (Hocker artinya jongkok dan bestattung artinya pemakaman). 

Karena orang yang meninggal dimasukkan dengan cara didudukkan menjongkok. Ada pula pemakaman yang di sebut mastaba untuk golongan bangsawan. 

Kuil pada era Mesir Kuno berfungsi sebagai tempat pemujaan dewa-dewa. Kuil terbesar dan terindah adalah Kuil Karnak Untuk pemujaan Dewa Amon Ra. 

Kuil Karnak panjangnya sekitar 433 meter (1300 kaki). Tiang-tiang nya tertinggi 23.5 meter, dan diameter sekira 6.6 meter (20 kaki). Tembok, tiang, dan pintu gerbang di penuhi dengan kukisan dan tulisan yang menceritakan pemerintahan Raja. 

Bersambung..... 
×
Berita Terbaru Update