Notification

×

Iklan

Iklan

71 (Tuju Puluh Satu) Tembikar Glasir Bening dan Kaca

| November 29, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-11-30T04:19:06Z
tegursapanews -  Sebelum masa keemasan di bawah kekuasaan kerajaan lama, bangsa Mesir kuno telah mampu mengembangkan sebuah material kilap yang dikenal sebagai tembikar glasir bening, yang dianggap sebagai bahan artifisial yang cukup berharga. 
Tembikar glasir bening adalah keramik yang terbuat dari silika, sedikit kapur dan soda, serta bahan pewarna, biasanya tembaga. Tembikar glasir bening digunakan untuk membuat manik-manik, ubin, arca, dan lainnya. 

Ada beberapa metode yang dapat digunakan untuk menciptakan tembikar glasir bening, namun yang sering digunakan adalah menaruh bahan baku yang telah diolah menjadi pasta diatas tanah liat,  kemudian membakarnya. 

Dengan teknik yang sama, bangsa Mesir Kuno juga dapat memproduksi sebuah pigmen yang dikenal sebagai Egytian Blue, yang diproduksi dengan menggabungkan silika, tembaga, kapur, dan sebuah alkali seperti natron. 

Bangsa Mesir Kuno juga mampu membuat berbagai macam objek dari kaca, namun tidak jelas apakah merka mengembangkan teknik itu sendiri atau bukan. Tidak diketahui pula apakah mereka membuat bahan dasar kaca sendiri atau mengimpornya, untuk kemudian dilelehkan dan dibentuk. 

Namun, mereka dipastikan memiliki kemampuan untuk membuat objek dan menambahkan elemen mikro untuk mengontrol warna dari kaca tersebut. 

Banyak warna yang dapat mereka ciptakan, termasuk diantaranya merah, kuning, hijau, biru, ungu, putih, dan transparan. 

Bersambung..... 
×
Berita Terbaru Update