Notification

×

Iklan

Iklan

49 (Empat Puluh Sembilan) Sosok yang Lemah Lembut

| Desember 03, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-12-03T22:34:01Z
tegursapanews -  Ahmad bin Manshur Ar-Rummady pun meriwayatkan sebuah kisah perihal sifat lemah lembut sang Imam. Ia berkata, "Aku tidak melihat seorang pun yang lebih lemah lembut melebihi Abu Hanifah. 

Kami pernah duduk-duduk bersamanya di Masjid saat seorang laki-laki datang dan menanyakan suatu masalah. Beliapun menjawab pertanyaan tersebut. 

Laki-laki itu lalu berkata 'Hasan Al-Bashry mengatakan ini dan ini. 'Abu Hanifah pun mengatakan 'Hasan melakukan kesalahan.' 

kemudian datanglah seorang laki-laki dengan wajah tertutup dan berkata, 'wahai anak perempuan pekerja (mengatai Abu Hanifah), apakah Hasan salah?! 

Saat orang-orang ingin menghajar laki-laki yang wajahnya tertutup itu, Abu Hanifah dengan lemah lembut berkata, 'Hasan salah, dan Ibn Mas'ud benar.'"

Kisah lain diriwayatkan dari Muhammad bin Malih bin Waki. Ia bercerita bahwa suatu hari saat Abu Hanifah menyampah kajian, seorang laki-laki datang untuk mencaci dan menyombongkan diri dihadapan beliau seraya berkata. 

"Wahai kafir..., wahai zindiq..., " Dengan tenang dan lemah lembut, Abu Hanifah pun berkata, "Semoga Allah Swt, mengampunimu. Dia mengetahui apa yang engkau katakan."

Bersambung..... 
×
Berita Terbaru Update