Notification

×

Iklan

Iklan

* 20 (Dua Puluh) * Rute Perdagangan Dan Penyebaran Islam Ke Cina*

| September 09, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-09-09T07:09:41Z
Tegursapanews.com - Penyebaran Islam Ke Cina: Pada awalnya Islam tersiar dari Timur Tengah ke Cina melalui dia Jalur yang sangat jauh. Kedua jalur tersebut adalah jalur yang kemudian di kenal dengan jalur Sutra dan jalur lain di sebut dengan jalur Lada. 

Di samping pengiriman para pendakwah yang di kirim langsung oleh pemerintah Islam di Jazirah Arab, penyebaran Islam ke Cina juga terjadi berkat jasa para pedagang muslim di masa tersebut. 

"Berdakwah sambil berdagang," membuat banyak orang Arab muslim ke Cina. Kemakmuran dalam bidang ekonomi serta stabilitas keamanan dan politik di Cina pada waktu itu sangat mempengaruhi terjadinya proses migrasi dan penyebaran Islam. 

Apalagi, hubungan persahabatan antara "The Middle Kingdom",  julukan bagi Cina, dengan dunia Arab terjalin dengan baik. 

Pada zaman Dinasti Tang, pedagang Muslim sudah mulai ramai di Cina. Mereka tersebar di Chang An, ibu kota Dinasti Tang. 

Orang-orang Arab dan Persia turut mengelola pertokoan di bandar-bandar besar. Barang-baray yang di jual, antara lain, ialah gading gajah, cula badak, bumbu, rempa-rempa fan barang-barang lain yang berasal dari kawasan Asia Barat dan Afrika. 

Sementara barang-barang produksi Cina, seperti kain sutra, tembikar, dan daun teh, dibawa dan di jual di kawasan Timur Tengah. 

Bersambung..... 

Sumber: Encyclopedia of Islamic Civilization. 

 By: Dr. Muhammad Syafii Antonio, M. Ec dan Tim TAZKIA

Penyadur: Abdul Chalim

Kedinding Lor Surabaya, Senen - 9 - September - 2024

U I P M

E C O S O C

For further information call me: 0818 536 867
×
Berita Terbaru Update