tegursapanews.com - Kader Akademis: Tonggak sejarah kembali bersemi. Kali ini Pengurus Daerah Hidayatullah Makassar mempunyai gawe peletakan batu pertama di mulainya pembangunan asrama Pesantren Mahasiswa Dai (Pesmadai). Hadir dalam kegiatan itu, anggota DPD RI priode 2014-2019 Ustadz Abdul Aziz Kahhar Muzakkar, Walikota Makassar periode 2004-2009 Ilham Arief Sirajuddin, Ketua DPW Hidayatullah Sulsel Nasri Bohari, DPD Makassar Nasrullah Sapa.
Ustadz Abdul Aziz, mengatakan pergerakan organisasi Hidayatullah awalnya adalah kader kader yang berasal dari kalangan mahasiswa, intelektual dan memiliki budaya akademis. Merekalah yang hari ini banyak berkonstribusi pada dakwah islam yang rahmatan Lil alamin di berbagai tempat.
"Keberadaan Hidayatullah tidak terlepas dari peran pemuda, maka adanya lokasi untuk proses pengkaderan menjadi mutlak". Ujar beliau.
Direncanakan bangunan tiga lantai itu akan berdiri diluas lahan 16 m x 6 mater. Fasilitas ini menjadi bagian kelengkapan Masjid Baitul Karim yang telah berdiri disisi timurnya, adapun lokasinya berada di Jalan Damai Lrg. II, Tamalanrea Indah, Kec. Tamalanrea, Kota Makassar.
Adanya pembangunan asrama mahasiswa tersebut sebagai ikhtiar untuk memberikan fasilitas tempat tinggal, sekaligus sebagai proses pengkaderan bagi mahasiswa yang saat ini berkuliah di perguruan tinggi swasta dan negeri.
Ketua Laznas BMH Sulsel, Kadir mengatakan lembaganya terhitung sudah tiga tahun ini membersamai program Pesmadai yang digawangi oleh Pemuda Hidayatullah Makassar dengan memberikan bantuan dana oprasional bagi 16 santri mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi menjadi bagian program tersebut.
Bagi masyarakat dan dermawan yang ingin berpartisipasi dan beramal jariah dengan membangun fasilitas pengkaderan mahasiswa dapat menyalurkan donasinya melalui Kantor Laznas BMH Jalan Tamalanrea Raya No.27A Makassar. Layanan jemput donasi HP/WA : 0857 1994 2004. Rekening Muamalat 8010048898 an. Baitul Maal Hidayatullah.
Editor: Abdul Chalim