tegursapanews.Com - Si Pahit Lidah: Alhamdulillah persis pada Kamis, 16 Januari 2025 merupakan hari pertama tahun ke 71 dari hitungan hari kelahiran kami pada hari Ahad, 16 Januari 1955. Dalam hal ini diterbitkan buku Memo 70 Tahun pada akhir Desember 2024.
Kemudian buku cetakan pertama sudah dibagikan kepada karib kerabat di kampung halaman, seperti kepada Tn Darul Surya, Tn Buyung Hamza, Tn Ali Supri, Tn Edison Supa dan yang lainnya termasuk kepada Tn Frengky Kepala Desa Gedung Agung Merapi Timur Lahat Sumsel.
Selain itu buku tersebut dikirimkan via Pos Indonesia kepada Presiden Tn Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Tn Gibran Rakabuming Raka untuk disimpan di lemari Pustaka Istana Negara. Buku itu juga tersimpan di lemari Perpustakaan UINSA Surabaya.
Dalam buku cetakan pertama tersebut terdapat kekhilafan dari editor, yaitu ada 3 macam memo yang sama terulang dalam bab yang berbeda.
Atas dasar kekhilafan tersebut, dalam cetakan buku yang kedua ini dilakukan revisi, yaitu tambahan 11 memo baru. Dengan tambahan memo tersebut, maka setiap bab terekam sebanyak 17 item Memo 70 Tahun.
Kemudian Buku ini akan dihadiahkan kepada Si Pahit Lidah yang baru saja dilantik sebagai Gubernur Sumatra Selatan Tn Herman Deru dan Wakil Gubernur Tn Cik Ujang serta Bupati Lahat Tn Bursah Zarnubi dan Wakil Bupati Pn Widia Ningsih, mereka hasil pemilu pilkada pada Rabu, 27 November 2024. Barokallah Amien
Rabu, 19 Februari 25
Sabdasheh